Modif Yamaha Scorpio Supermoto Dorsoduro Mantab. Keinginan Agus Wiryanto buat miliki pacuan bertampang supermoto, kini terpenuhi sudah!Yamaha Scorpio '06 : Supermoto Dorsoduromiliknya, berganti tampilan menjadi Aprilia SMV 750 Dorsoduro. Malah, anaknya yang bernama Tri Laksono pun ikut menikmati hasilnya.
Karya Yamaha Scorpio '06 : Supermoto yang dibuat Wardoyo dan teman tandemnya Herry Saifuloh ini, terkesan sempurna. “Proses penggarapan hanya memakan waktu 1 bulan. Mungkin karena semua part dan pemilik mendukung, hasil modif jadi lebih maksimal,” jelas Wardoyo selaku pemilik workshop G2C.
Yamaha Scorpio '06 : Supermoto |
Demi ubahan supermoto, frame si ‘Kalajengking’ hanya disisakan komstir, rangka tengah dan dudukan engine. Sub frame, disikat habis. Sebagai gantinya, sub frame hingga sasis tiruan tubular di sisi kiri-kanan Yamaha Scorpio '06 : Supermoto dibuat ulang.
Pakai pipa 1/2 inci, belulang layaknya teralis kini memberi kesan lebih. Frame alias sasis, tampil dominan. Apalagi dikombinasi rangka yang menyerupai deltabox di bagian bawahnya. Paduan sempurna untuk dukung tampilan. “Down tube sengaja tidak dibuang. Agar mesin Yamaha Scorpio '06 : Supermoto tetap terpasang sempurna,” buka Wardoyo.
Demi mempermudah ketika harus servis engine, sasis sisi kanan bisa dibuat knock down. Baut pengunci yang ada di sisi atas dan bawah-belakang, tinggal dilepas. Jadi, enggak ngerepotin tuh!
Sasis Yamaha Scorpio '06 : Supermoto , didukung lekuk bodi mewah. Bodi Dorsoduro yang supermoto sporty dimainkan lewat cover buatan dari pelat galvanis. “Pelat pakai ukuran 0,8 mm. Selain kuat, juga masih tergolong ringan,” kata modifikator 28 tahun yang memang gape tekuk pelat ini.
Demi mempermudah ketika harus servis engine, sasis sisi kanan bisa dibuat knock down. Baut pengunci yang ada di sisi atas dan bawah-belakang, tinggal dilepas. Jadi, enggak ngerepotin tuh!
Sasis Yamaha Scorpio '06 : Supermoto , didukung lekuk bodi mewah. Bodi Dorsoduro yang supermoto sporty dimainkan lewat cover buatan dari pelat galvanis. “Pelat pakai ukuran 0,8 mm. Selain kuat, juga masih tergolong ringan,” kata modifikator 28 tahun yang memang gape tekuk pelat ini.
Yamaha Scorpio '06 : Supermoto |
Begitu juga buat tampilan Yamaha Scorpio '06 : Supermoto kedok depan. Lewat permainan pelat, lampu depan projector berkesan mewah juga sporty. Tapi, sebenarnya desain lampu depan ini tak aplikasi model Dorsoduro, lho. Melainkan milik BMW Supermoto. Sedang lampu belakang, dipilih dari Yamaha Mio Soul. Desainnya yang lancip, mendekati stop lamp Dorsoduro.
Urusan detail juga menjadi perhatian G2C. Saluran buang dari engine Scorpio, dibuat lebih sporty berkat dua silencer yang keluar dari sepatbor belakang. Posisi peredam kejut dibuat sama. Monosok diambil dari Honda CBR1000RR.
Tak perlu pakai unitrack, dudukan ambil bagian di arm Suzuki GSX-R1000 model lama. Arm juga dibuat mirip aslinya supermoto Italia itu. “Dicustom pakai pelat galvanis 0,8 mm agar sama dengan Dorsoduro” aku builder satu anak itu
DATA MODIFIKASI : Yamaha Scorpio '06 : Supermoto
Ban depan : Bridgestone 120/70-17
Ban belakang : Bridgestone 180/50-17
Rem : Suzuki GSX-R 750
Setang : Renthal
No comments:
Post a Comment